HTK-Ezi Komitmen Majukan Generasi Milenial Kerinci Dengan Berbagai Program Prioritas


SORAKLINTERA, KERINCI - Cabup Kerinci H Tafyani Kasim (HTK) menjadi satu-satunya calon bupati Kerinci yang peduli dengan generasi muda terutama kalangan milenial. Itulah salah satu alasan HTK merangkul calon wakil bupati dari generasi muda, Ezi Kurniawan.

Komitmen HTK-Ezi untuk generasi Milenial Kerinci bahkan telah dibuktikan sejak lama. Mulai dari membuka peluang kerja, melatih generasi muda kreatif, Bimbel CPNS dan PPPK serta berbagai program lainnya yang sudah dibuktikan.

Bahkan dalam Visi-Misi Paslon Cabup-Cawabup nomor 2 HTK-Ezi ini sederet program prioritas untuk Milenial Kerinci 2024-2029 sudah dirumuskan. 

"Visi-misi kita menciptakan pemuda yang Inovatif, yakni mendorong masyarakat Kerinci terutama generasi muda untuk berinovasi melalui program pendidikan pelatihan formal, non formal dan riset, serta menciptakan lapangan kerja dengan mengoptimalkan potensi sumber daya alam," jelas Cabup Tafyani.

Disamping itu generasi muda yang MAJU. Artinya HTK-Ezi bertekad mewujudkan Kabupaten Kerinci yang unggul dan menjunjung tinggi nilai-nilai agama dan budaya melalui peningkatan kualitas sumber daya manusia, perekonomian yang maju, dan pemerintahan yang akuntabel.

"Program prioritas nantinya juga Memfasilitasi pendirian Perguruan Tinggi setara Universitas dan politeknik.

Beasiswa untuk Hafiz (penghafal) Al-Qur’an, Siswa tidak mampu, dan siswa berprestasi," jelasnya

Selain itu, HTK-Ezi dalam programnya akan memfasilitasi calon-calon lulusan SMA/SMK untuk melanjutkan pendidikan tinggi yang sejalan dengan kebutuhan pasar tenaga kerja. Penyiapan calon-calon lulusan SMA/SMK yang ingin langsung masuk dunia kerja melalui pelatihan keterampilan. 

"Mendidik dan melatih calon-calon tenaga kerja agar memiliki keterampilan dan daya saing. Jadi tekad kita tidak ada lagi pemuda yang menganggur, karena dengan potensi dan keterampilan Merak bisa bekerja," jelas ketua Gerakan Nelayan-Tani Provinsi Jambi ini. (*/Suf)

0 Komentar